BeritaNasional

Wakil Bupati Sigi Resmikan Destinasi Wisata Menara Bambu Mantantimali

4
×

Wakil Bupati Sigi Resmikan Destinasi Wisata Menara Bambu Mantantimali

Sebarkan artikel ini

Suluhmerdeka.com – Wakil Bupati Sigi Paulina,SE.,M.Si meresmikan Destinasi Wisata Menara Bambu di Desa Matantimali, Kecamatan Marawola Barat Kabupaten Sigi,Senin (7/12/2020).

Peresmian Destinasi Wisata Menara Bambu yang ditandai dengan Penandatangan prasasti dan Pengguntingan pita.

Acara tersebut ini juga di hadiri oleh beberapa Anggota Dewan Perwakilan rakyat Kabupaten Sigi, Camat Marawola, Kepala Desa Matantimali, Perwakilan Dinas Pariwisata, Para Kepala desa dan Tokoh Masyarakat serta Tokoh Agama di Desa Matantimali.

Pada saat meresmikan menara bambu tersebut Wakil Bupati Paulina berharap dalam sambutannya, “Kepada seluruh masyarakat agar terus meningkatkan potensi yang ada dan terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia serta menjaga keindahan alam yang dimiliki dan tetap mengedepankan nilai-nilai kearifan lokal”, jelas Wakil Bupati.

Wakil Bupati Sigi Paulina,SE.,M.Si mengatakan, “bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi dalam upaya meningkatkan daya objek wisata maka perlu melakukan berbagai strategi yang bersifat terpadu dan profesional dengan melibatkan seluruh stakeholder dengan mengutamakan karakteristik dan kearifan lokal dan keunggulan Kabupaten Sigi berlatar belakang keindahan alam dan budaya”, jelasnya

Usai meresmikan Destinasi Wisata Menara Bambu Desa Matantimali, Wakil Bupati Sigi lalu memantau setiap sudut lokasi tempat Wisata Menara Bambu di Desa Matantimali.

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan tetap menerapkan protokol kesehatan, dengan melakukan 4 M, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.(dhankz)